kali ini admin akan membahas tetang tips menentukan letak dan ukuran akuarium. Sip deh kita mulai dari segi tempatnya/ruangannya.
Jika kita ingin meletakkan akuarium pilihlah tempat yang cocok, yaitu tempat yang tidak terlalu lembab, dan cukup penyinaran cahaya, serta belilah akuarium sesuai ukuran ruangan yang akan ditempati. misal kita ingin memamerkan akuarium kita di tempat publk, di mana banyak orang yang akan melihat isi akuarium nya maka akuarium bisa dijadikan sekat antar ruangan, seperti ruang tamu dan ruang keluarga, dan pastikan tak ada wallpaper/gambar yang menutupi jadi semua orang yang bertamu dan yang ada di ruang keluarga dapat menikmati indahnya akuarium bersama. Tips berikutnya adalah jangan meletakkan akuarium di tempat sempit, seperti kamar, kita tahu bahwa air suatu saat pasti akan menguap secara perlahan dan baru kita sadari kalau air dalam akuarium berkurang sangat banyak, tanpa ada air di lantai, kita indikasikan akuarium itu tidak bocor, kita tahu bahwa di dalam keadaan seperti ini akan menimbulkan kelembaban di dalam kamar, dengan kata lain saat ku\ita beristirahat tanpa disadari kita menghirup uap air secara perlahan, dan akan menyebabkan akibat buruk suatu saat nanti, seperti penyakit patu-paru basah. jika terpaksa sekali di kamar ingin ada akuarium cukup belilah akuarium yang kecil seperti yang saat ini banyak di pasaran, meskipun harga sama denga akuarium besar namun akan lebih aman jika diletakkan di kamar, karena setiap 3 hari sekali kita haru mengeluarkan akuarium mini tersebut selama 4 jam minimal, ini akan lebih membantu bagi anak kost, berikut adalah contoh bentuk akuariumnya, anda bisa membelinya dengan harga sekitar 200ribuan soal kualitas dijamin mantep dah. berikut contoh gambar dan ukurannya
ukuran 22x11x14,5 cm sudah lengkap sama filter dan lampu led, dengan colokan usb sebagai powernya, ada tempat pensilnya loh.
eits tunggu ada layar lcd nya loh, jam, hari, bulan, tanggal dan tak lupa hal pentingnya suhu air dalam akuarium akan ditampilkan di layar tersebut.
ada pula bentuk ovale dengan ukuran yang sama dan spesifikasi sama kedua nya sangat cocok di letakkan untuk tempat kerja atau kamar anda.
ada pula ukuran lebih besar seperti di bawah ini.
memiliki dimensi 34,5x12x31,5 cm, dengan spesifikasi sedikit berbeda, tanpa layar lcd, namun lampu dan pompa filter tetap ada. harga yang dibanderol cukup mahal lah untuk ukuran segini sekitar 450ribuan. lebih cocok untuk ruang keluarga diletakkan di meja yang cukup jauh dari televisi, atau di dekat ruang makan.
jika anda memilih diletakkan di ruang sempit seperti kamar pilihlah yang nomor 1 atau 2, karena ukuran yang kecil dan ringkas untuk dikeluarkan dari kamar untuk beberapa jam. jika anda memilih tempat seperti ruang keluarga pilihkah ukuran yang lebih besar, memang harga tersebut lebih mahal dibandingkan harga akuarium yang dipasaran, karena pembuatannya pun adalah di pabrik, berbeda dengan akuarium kaca yang ada di pasaran, mereka dijual dengan harga murah tanpa adanya pengetahuan perhitungan tebal kaca.
jika untuk sekat antar ruangan maka belilah/buatlah akuarium dengan ukuran yang lebih besar seperti dengan uuran 100-150cm, dengan lebar 45-60cm serta tinggi 40-80cm, jika anda membeli di pasaran maka akan mendapat harga murah dengan ukuran 120x45x60cm dengan harga 400ribuan namun hal tersebut akan sedikit beresiko yaitu pecah saat di dalamnya terdapat ikan yang agresif seperti louhan, karena ketebalan kaca tidak diperhitungkan sekitar 5mm sedangkan tebal kaca menurut kalkulator ofish adalah sekitar 11mm, dengan ukuran akuarium yang cukup besar maka momen yang akan diterima akan besar pula, seperti tekanan air yang menyebar ke segala arah dan gerakan ikan di dalamnya akan mengakibatkan kefatalan. Namun anda bisa mengantisi sapi nya..... eh salah mengantisipasi maksudnya, dengan membeli kaca tambahan dengan ukuran panjang kaca tambahan adalah sama dengan lebar akuarium sisi dalam, lebar kaca tambahan adalah 10-20 kali tebal kaca akuarium, dan tebal kaca tambahan adalah sama dengan tebal kaca akuarium anda, jadi kesimpulannya adalah kita membutuhkan kaca dengan ukuran panjang (45-1cm) lebar kaca tambahan adalah (20x0,5=10cm) kita ambil terbesar saja dan tebal kaca tambahan sama dengan tebal kaca akuarium, berikutnya adalah kita tinggal lem melintang di atas akuarium, hal ini untuk memperkuat ikatan antara kaca depan dan belakang agar tidak melendut karena tekanan air dan penghuni di akuarium tersebut.
Sekarang kita tinjau dari segi isi nya, jika kita akan isi akuarium tersebut dengan air tawar dan berisi ikan yang tidak terlalu agresif dan tumbuhan maka kita memerlukan tebal kaca akuarium yang cukup yaitu 1/100 panjang akuarium, yang artinya jika kita membuat akuarium ukuran 100cm maka kita memerlukan kaca dengan tebal 10mm dan jika 120cm maka dibutuhkan 12mm itu untuk keamanan, namun kita bisa beli akuarium murah dengan teknik memperkuat ikatan akuarium seperti yang saya sampaikan di atas. dengan kata lain kita seperti memberikan pengamanan untuk diri kita dan penghuni akuarium tersebut.
Nah contoh akuarium pertama saya adalah seperti di postingan sebelumnya dengan ukuran 120x45x60cm kira2 segitu....dengan tebal kaca 5mm namun sekarang saya telah berhenti menggeluti dunia akuarium ini, karena dibutuhkan saran untuk pengembangan blog, jadi perlengkapan akuarium saya jual, dan untuk akuarium baru saya ukuran 250x120x18cm, ya tept sekali... ini adalah akuarium untuk dinding, saya membuat sendiri dengan biaya yang cukup mahal jika dibanding dengan beli jadi, karena saya lebih mementingkan keamanan keluarga dengan tebal kaca 2cm. belum sempat terfoto udah berhenti dari hobi dulu, karena teman saya membelinya dari saya....hahaha.....gpp selama ada yang sehobi gak masalah, jadi sekarang cuma terima konsultasi secara online baik blog maupun langsung hp.....
berikut bonus untuk penyekat ruangan seperti ruang keluarga dan ruang makan menggunakan akuarium.
3 Bulan lalu letaknya di atas dinding itu tepat di lubang nya tertutup penuh oleh akuarium saya. berisi batuan da ikan hias air laut.
kira-kira seperti ini, bedanya akuarium saya tidak menggantung seperti gambar ini
Ini bonusnya contoh fungsi akuarium sebagai sekat ruangan indah bukan
Mau bikin seperti itu dengan harga terjangkau?silahkan tanyakan perkiraan harga kepada saya, saya akan coba berikan informasi dengan menggunakan harga di sekitar saya, tapi ingat hanya perkiraan saja namun kurang lebihnya mendekati harga pasaran, dan setiap kota akan beda harganya....
harga saya di lokasi semarang dn sekitarnya....
Terima kasih telah mampir di kamar saya yang mungil ini......
terima kasih juga telah mempercayai saya untuk sebagai konsultasi gratis anda, saya senang membantu anda....
kepada pemilik nomor 0896485xxxxx terima kasih telah menanyakan hal penting ini kepada saya, saya jadi semangat untuk menerangkan kepada publik.....
Bagi semua kalangan hobi akuarium jika mendapatkan kesulitan silahkan hubungi saya 089668295195 pelayanan konsultasi gratis hanya modal sms aja kok untuk bertanya, atau boleh comment di blog ini, atau di blog saya satunya, sahkan klik di sini untuk mengunjungi blog lain milik saya dunia rc dan hobi lain
No comments:
Post a Comment